Kamis, 24 Juni 2021

Tentang hari tua

 

Entah akan sampai tua atau tidak

Aku hanya ingin menulis sebuah harapan
semoga

Ketika rambut mulai memutih

Aku tidak menjadi beban keluarga
pun tidak menyusahkan suami

ingin tetap dibutuhkan

bisa terus sehat meski tubuh mulai renta
tetap bisa melayani, memberi, mencintai dan dicintai

melihat anak, mantu dan cucuku bisa berkumpul Bersama

menyaksikan mereka tumbuh dengan baik dengan rasa penuh saling sayang
saling jaga, saling rangkul, saling membutuhkan satu sama lain ..

walaupun terkadang ada keributan
ahahah Nampak tua sekali yaaa ..

bisa hidup tanpa rasa sepi
menua dengan hangat
yaa ...tetap hangat dikelilingi oleh mereka
orang orang terkasih

diterima oleh mereka,
di rangkul oleh mereka
di cintai oleh mereka
(mantu ku) kelak

di jauhkan dari rasa cemburu hahaha karena pastinya anak-anak ku kelak akan lebih memprioritaskan keluarga nya

kalau boleh
matikan lah aku dalam keadaan sehat dan bertaubat ya Allah

tidak di buat sakit yang berkepanjangan hehehe agar anak matu dan cucuku kelak tidak kepayahan

semoga tua ku tetap menyenangkan bagi mereka juga bagi ku

Dan semoga tua, ku sudah punya rumah dengan Lahan yang luas

Aamiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar